Jakarta - Yudisium Program Pascasarjana Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama) Tahun Akademik 2020-2021, Rabu, 17 November 2021 dilakukan secara daring. Total sebanyak 250 peserta yudisium hadir dalam kegiatan tersebut terdiri dari 246 mahasiswa melalui zoom serta 4 mahasiswa berprestasi terbaik secara offline, dengan mematuhi protokol kesehatan. 


Dalam kegiatan tersebut dilakukan juga penyerahan Surat Keterangan Lulus secara simbolis oleh Prof. Dr. Rudy Harjanto, M.Sn - Rektor Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama) didampingi oleh Prof. Dr. H. Paiman Raharjo, M.Si – Direktur Program Pascasarjana Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama) yang disaksikan oleh para pejabat Program Pascasarjana Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama) kepada perwakilan mahasiswa,

1. Purwanti - Magister Manajemen IPK 3,97

2. Kathline Agustina - Magister Administrasi Publik IPK 4,00

3. Evi Apriyanti - Magister Administrasi Publik IPK 4,00

4. Ressa Uli Patrissia - Magister Ilmu Komunikasi IPK 3,98

Related Post